10 Trik Cara Membuat Wajah Tirus Secara Alami

Pipi dan wajah jadi tirus - Tertarik dengan wajah tirus Aurel Hermansyah? Anda sendiri bisa kok melakukannya. Anda jangan kuatir menghabiskan banyak duit dengan melakukan operasi, karena cara ini adalah alami dan bahkan bisa Anda lakukan sendiri dirumah.

membuat wajah tirus alami, wajah tirus aurel hermansyah
Foto (c) instagram.com/aurelhermansyah10
Tidak hanya membuat wajah Anda tirus, pipi Anda akan terlihat tirus alami juga. Cara membuat wajah tirus alami ini tidak memakan waktu lama, karena membuat muka tirus alami ini sangat singkat. Seperti dilansir dari Womansday.com, berikut cara membuat bentuk wajah tirus alami tanpa operasi.

1. Memakai Anting Panjang

Untuk membuat ilusi wajah lebih tirus dan terlihat lebih ramping, Anda bisa langsung pakai anting panjang. Sepasang anting cantik panjang bisa membuat wajah Anda terlihat lebih ramping.

2. Miliki Gaya Rambut Ombre

Warnai rambut Anda dengan dua pilihan warna. Ombre merupakan bahasa Perancis yang artinya adalah penggabungan dua atau lebih warna sehingga terlihat seperti gradasi. Ujung rambut yang terlihat lebih gelap akan membuat wajah Anda terlihat lebih tirus.

3. Sasak Rambut

Wajah yang bulat akan terlihat lebih tirus jika rambut disasak meninggi. Mungkin Anda bisa coba untuk membuat sasak dari poni Anda untuk tampil lebih segar dan terlihat lebih tirus.

4. Warnai Rambut Lebih Gelap

Bingkai wajah Anda dengan warna rambut yang lebih gelap. Warna rambut yang terang akan membuat wajah terlihat lebih lebar, sedangkan warna yang lebih gelap akan membuat wajah lebih ramping dan tirus.

5. Pertegas Garis Wajah

Saat menggunakan riasan wajah, pertegas garis-garis wajah Anda. Mempertegas garis wajah seperti rahang, tulang hidung, dan dahi akan membuat wajah Anda terlihat lebih tirus. Gunakan warna yang sedikit berbeda dari warna bedak Anda.

6. Kuncir Kuda

Jika Anda punya rambut panjang, kuncir rambut Anda menjadi kuncir kuda. Selain membuat tampilan wajah Anda terlihat lebih segar, kuncir kuda juga bisa membuat wajah Anda terlihat lebih tirus.

7. Potong Poni Menyamping

Model rambut untuk wajah tirus Anda bisa membingkai wajah agar terlihat lebih tirus, coba potong poni Anda dengan gaya menyamping. Selain itu, potong rambut Anda dengan potongan layer (berlapis). Poni yang pendek hanya akan membuat wajah Anda terlihat lebar dan lebih bulat.

8. Cat-Eyes

Sempurnakan riasan wajah Anda dengan riasan cat eyes (mata kucing). Mata kucing ini akan membuat orang teralihkan perhatiannya ke sudut mata Anda. Wajah Anda pun akan terlihat lebih tirus.

9. Coba Blush Sandwich

Untuk hasil wajah yang lebih tirus dan tidak tembam, gunakan tiga tipe warna untuk blush-on pipi Anda. Gunakan highlighter di atas tulang pipi, krim terang di bawah tulang pipi, dan bronzer atau bedak yang lebih gelap di bawah tulang pipi.

10. Perhatikan Lengkung Alis

Buat bentuk alis Anda lebih bersudut. Dengan bentuk alis yang lebih bersudut ke atas, bagian atas wajah Anda akan terlihat lebih menonjol.

Itulah beberapa tips cara membuat pipi menjadi tirus atau tips membuat wajah tirus alami. Bila Anda melakukan trik membuat muka tirus di atas dengan benar, dijamin bentuk wajah tirus Anda akan terlihat dan terlihat alami tanpa operasi plastik. Selain itu, baca juga artikel menarik lainnya seperti model poni sesuai bentuk wajah dan gaya rambut untuk menyamarkan dahi lebar. Semoga bermanfaat!